Halaman

Slide # 1
Slide # 2
Slide # 3

Sunday, October 23, 2016

Training Akademik 1 (TA 1) 2016

UKM Riset dan Penalaran EXIST merupakan salah satu media atau tempat para mahasiswa Universitas Jambi untuk senantiasa mengaktualisasikan dirinya sebagai seorang mahasiswa yang melaksanakan perannya sebagai seorang mahasiswa, yaitu menjadi agen of change, sebagai seorang akademisi dan juga mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. UKM Riset dan Penalaran EXIST sendiri diresmikan tanggal 29 Desember 2009. Sejak diresmikan, EXIST telah berhasil mencetak para anggota nya menjadi mahasiswa berprestasi yang kerap menembus kancah Nasional bahkan Internasional. UKM Riset dan Penalaran EXIST sesuai namanya, bergerak di bidang riset, penalaran, tulis menulis (Cerpen,Karya Tulis, Essay, Artikel, Proposal, PKM (Program Kreativitas Mahasiswa), serta yang tidak kalah penting adalah belajar bersama di Kelompok Studi Fakultas (KSF) yang berdiri di fakultas-fakultas dalam Universitas Jambi. Selain ingin mencetak anggota yang memiliki nilai akademis tinggi, EXIST selalu berupaya agar dapat bermanfaat untuk masyarakat luas, hal ini diakomodir salahsatunya melalui kegiatan Community Development (Comdev). Saat ini EXIST telah melakukan Program Bina Desa di 4 wilayah, yaitu Desa Ibru dengan program pembinaan karakter anak, Desa Senami Tembesi dengan program pendampingan SAD dalam kreativitas menganyam, Desa Nyogan dengan Program Pendampingan SAD dalam mengkreasikan hasil tangkapan ikan dan Terakhir Desa Mendalo Asri dengan Program Pendampingan Anak-anak melalui pondok baca asri.
            Secara kelembagaan UKM ini pernah menjadi      UKM Terbaik Versi Rektor Universitas Jambi pada Peringatan Hari Pendidikan Nasional. Tiga Kali Berturut-turut Menjadi UKM Teraktif Versi Unja EXPO BEM KBM Universitas Jambi. Pernah menjadi  Finalis 10 besar Neuron Award sebagai salah satu Lembaga Riset terbaik se-Indonesia pada tahun 2012 dan 2014 di Bandung dan UGM Yogyakarta. Serta peraih Best Performance Neuron Award sebagai salah satu Lembaga Riset terbaik se-Indonesia di Tahun 2016. UKM ini menjadi Penerima Hibah Bina Desa DIKTI di Tahun 2014 dan 2015
UKM Riset dan Penalaran EXIST melalui divisi Human Research Development (HRD) membuka kesempatan seluas-luasnya untuk mahasiswa Universitas Jambi terutama mahasiswa baru angkatan 2016 untuk bergabung menjadi anggota UKM R&P EXIST dengan mengikuti acara yang menjadi gerbang masuk Anda menjadi anggota EXIST, acara tersebut kami namai dengan Training Akademik 1 (TA 1). Dimana dalam agenda ini akan ditempa insan-insan yang kritis dalam sisi keilmiahan agar terwijud nyata perannya sebagai seorang mahasiswa yang mampu berpikir kritis, berdedikasi tinggi serta menginspirasi. Agenda ini bersifat WAJIB diikuti untuk bergabung dalam keanggotaan UKM Riset dan Penalaran EXIST.

Adapun syarat dan ketentuan adalah sebagai berikut:

1. Mahasiswa S-1/D3 Universitas Jambi angkatan 2014/2015/2016
2. Bersemangat tinggi untuk menjadi pribadi yang berprestasi, berdedikasi dan menginspirasi.
3. Mengisi formulir pendaftaran online
4. Membuat karya tulis esai
5. Membayar akomodasi sebesar 20K
6. Add friend dan Follow akun sosial media Ukm Exist :
Facebook : Ukm Exist Unja
Fanpage : Ukm Riset & Penalaran Exist
Twitter : @Exist_Unja
Instagram : ukmexist_unja
Line : ukmexist_unja
BBM : 5788BDD1

ALUR PENDAFTARAN

1.      Calon peserta melakukan pendaftaran online  01 - 29 Januari 2017 (Wajib)
2.      Mengirimkan Karya Tulis Esai : 01- 29 Januari 2017 ( Wajib ) ke email ukmexistunja@gmail.com. File esai dilampirkan dengan Subjek Email : TA1_Nama_NIM_Judul Esai.

Ketentuan esai sbb :
- Tema : Kontribusiku untuk Negeri
- Diketik di MS.Word sebanyak 500-1500 kata di kertas A4 Spasi 1,5 Font Times New Roman (TNR) ukuran 12pt. Margin atas dan kiri : 4cm kanan dan bawah : 3cm.

3.      Melakukan pembayaran akomodasi : 01 – 31Januari 2017, ke masing-masing penanggung jawab fakultas :
-          FPN : Miltiya (085789336881)
-          FIK : Heri (082281160575)
-          FEB dan FH : Ayyu (089617908717)
-          FISIP : Ikhlasul (082177489907)
-          FKIP dan FAPET : Soni (082307658470)
-          FIB : Rina (085764117870)
-          FST dan FAHUT  : Bisma (081367619078)
-          FT dan FATETA : Rizkal (082280024656)
-          FKIK : Septa (0819686985)
Atau bisa melalui exister terdekat. Pembayaran juga bisa dilakukan langsung pada Hari-H
4.      Seleksi administrasi : 30 Januari 2017
5.      Pengumuman Peserta Final Training Akademik 1 Jilid II : 31 Januari 2017
6.      Training Academik 1 (Wajib) : 2-3 Februari  2017
7.      Wawancara pemagangan menjadi calon pengurus UKM Exist : 5-10 Februari 2017
8.      Pengumuman SK Pemagangan Calon Pengurus UKM Exist : 20 februari 2017

      NB :
-          Peserta mendapatkan ilmu yang bermanfaat, pin, snack, makan siang, sertifikat dan bertabur doorprize
-          Jika telah mengirimkan esai ataupun telah melakukan pembayaran, harap konfirmasi melalui SMS ke 089614296118 dengan format sbb:
Konfirmasi Esai :
TA1_(Nama)_(NIM)_(Waktu Pengiriman)_(Judul Esai)
Konfirmasi Pembayaran :
TA1_(Nama)_(NIM)_(Jumlah Uang)_(Nama Penerima Uang)
-          Penilaian untuk kelulusan TA 1 didasarkan atas kelengkapan bahan, keaktifan serta presentasi kehadiran.


Formulir pendaftaran online:  (DISINI
Contoh Esai : (Disini)


CONTACT PERSON
Rini Oktavia (089626741485)